Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menyambut Datangnya Bulan Ramadhan 2023 - Khutbah Jum'at

Khutbah yang Pertama

إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَعُوْذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَسَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلَا مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلَا هَادِيَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ.

قال الله تعالى في كتابه الكريم:

{يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَا تَمُوتُنَّ إِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُونَ}

{يَا أَيُّهَا النَّاسُ اتَّقُوا رَبَّكُمُ الَّذِي خَلَقَكُمْ مِنْ نَفْسٍ وَاحِدَةٍ وَخَلَقَ مِنْهَا زَوْجَهَا وَبَثَّ مِنْهُمَا رِجَالًا كَثِيرًا وَنِسَاءً وَاتَّقُوا اللَّهَ الَّذِي تَسَاءَلُونَ بِهِ وَالْأَرْحَامَ إِنَّ اللَّهَ كَانَ عَلَيْكُمْ رَقِيبًا}

{يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ وَقُولُوا قَوْلًا سَدِيدًا. يُصْلِحْ لَكُمْ أَعْمَالَكُمْ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوبَكُمْ وَمَنْ يُطِعِ اللَّهَ وَرَسُولَهُ فَقَدْ فَازَ فَوْزًا عَظِيمًا}

أَمَّا بَعْدُ…

فَإِنَّ أَصَدَقَ الْحَدِيثِ كِتَابُ اللَّهِ، وَأَحْسَنَ الْهَدْيِ هَدْيِ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ،

 وَشَرَّ الأُمُورِ مُحْدَثَاتُهَا، وَكُلَّ مُحْدَثَةٍ مُخَالَفَةٌ لِلسُّنَّةِ، وَكُلَّ مُخَالَفَةٌ لِلسُّنَّةِ ضَلالَةٌ، وَكُلَّ ضَلالَةٍ فِي النَّارِ

Ma’asyiral Muslimin Wa Zumrotul Mukminin, Rahimani Wa Rahimakumullah

Segala pujian tentu hanyalah milik Allah subhanahuwa ta ala, maka tidak layak bagi seorang hamba untuk bersyukur atas nikmat yang ada kecuali hanya kepada Allah Azza wa Jalla.

Shalawat serta salam semoga senantiasa Allah curahkan kepada nabi kita Nabi Muhammad shollallahu 'alaihi wa sallam, kepada keluarganya, dan para sahabatnya dan kepada orang-orang yang istiqomah meniti jalalannya yang lurus sampai datangnya hari kiamat.

Pada kesempatan yang berbahagia kali ini khotib berwasiat kepada diri khotib pribadi khususnya dan kepada jama’ah sekalian pada umumnya, marilah kita seantiasa memperbaharui kualitas keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah jalla jalaaluhu.      

Semoga Allah senantiasa menjadikan kita termasuk orang-orang yang senantiasa istiqamah berada diatas keimanan dan ketaqwaan kepadaNya sampai akhir hayat kita.

Karena sesungguhnya iman dan taqwa merupakan bekal yang terbaik bagi seorang hamba untuk dapat menjadi hujjah dihadapan Allah ta’ala.

Allah subhanahu wa Ta’ala berfirman:

وَتَزَوَّدُوْا فَاِنَّ خَيْرَ الزَّادِ التَّقْوٰىۖ وَاتَّقُوْنِ يٰٓاُولِى الْاَلْبَابِ

“Dan berbekallah, sesungguhnya sebaik-baik bekal adalah takwa. Dan bertakwalah kepada-Ku wahai orang-orang yang mempunyai akal sehat!” (QS. al-Baqarah:197)

Kaum Muslimin Sidang Jum’at, Semoga Allah subhanahu wa ta'ala merahmati Kita Semua

Allah Subhanahu wa ta'ala berfirman:

إِنَّ عِدَّةَ الشُّهُورِ عِنْدَ اللَّهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِي كِتَابِ اللَّهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ

"Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah adalah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi,…" ((QS. At Taubah: 36)

Salah satu dari dua belas bulan tersebut beberapa saat lagi in sya Allah akan datang menjumpai kita, bulan yang mulia, bulan ramadhan, bulan yang diharapkan oleh orang-orang shalih, perjumpaan dengan bulan tersebut merupakan perjumpaan yang dirindukan oleh orang-orang yang beriman. Karena Di bulan ramadhan itulah seorang hamba bisa mengumpulkan pahala yang banyak dengan waktu yang singkat, tentunya demi mencapai kedudukan yang mulia di sisi Allah subhanahu wa ta’ala.

Maka Sejenak, marilah kita introspeksi, sudah berapa kali kita mendapati bulan Ramadhan. Namun, apakah kita telah meraih pelajaran-pelajaran berharga dari bulan Ramadhan yang telah kita lalui?! Atau apakah Spirit bulan Ramadhan telah membuahkan perubahan dalam pribadi kita ataukah hanya sekedar rutinitas belaka yang datang dan berlalu begitu saja?!

Mari kita lihat dan tanyakan kepada diri kita masing-masing.

Jama'ah sholat jum'ah yang dirahmati Allah subhanahu wa ta ala

Tentunya bagi seorang muslim yang beriman kepada Allah dan hari akhir, justru dengan datangnya bulan Ramadhan ini merupakan sebuah kesempatan yang sangat berharga untuk beramal dan berinvestasi untuk kehidupan di akhirat kelak, bulan yang didalamnya terdapat hari-hari yang tidak akan ia sia-siakan begitu saja. Sehingga seorang hamba senantiasa selalu berupaya untuk mengisi lembaran-lembaran hidupnya terutama dibulan Ramadhan dengan sesuatu yang mendatangkan keridhaan dan kecintaan Allah subhanahu wa Ta’ala. Rasulullah shalallahu alaihi wa salam bersabda,

مِنْ حُسْنِ إِسْلاَمِ اْلمَرْءِ تَرْكُهُ مَا لاَ يَعْنِيْهِ (رواه الترمذي)

Dan diantara kesempurnaan (kebaikan) Islamnya seseorang adalah meninggalkan sesuatu yang tidak bermanfaat bagi dirinya.”. at-Tirmidzi, dishahihkan oleh al-Albany)

Oleh karena itu kaum muslimin yang dimuliakan oleh Allah, seorang muslim seharusnya berlomba-lomba dalam kebaikan untuk mendapatkan ridho dan pahala sebanyak-banyaknya dari Allah subhanahu wa ta ala, bukan mengharap pujian dan ridho dari manusia. Allah Ta’ala telah berfirman,

فَاسْتبَقُوا اْلخَيْرَاتِ أَيْنَ مَا تَكُونوُا يَأْتِ بِكُمُ اللهُ جَمِيعًا إِنَّ اللهَ عَلىَ كُلِّ شَئٍ قَدِيرٌ (البقرة: 148)

“…Maka berlomba-lombalah kalian untuk mendapatkan kebaikan. Dan di mana saja kalian berada pasti Allah akan mengumpulkan kamu sekalian (pada hari kiamat kelak). Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu.” (QS. Al-Baqarah:148)

Jama'ah sekalian yang dirahmati Allah Subhanahu wa ta ala

Sebagaimana yang telah kita ketahui bersama, bahwasannya Bulan yang dinanti-nanti serta Hari-hari yang indah di dalamnya yang sangat didambakan bagi orang-orang yang beriman kini hampir datang kepada kita yaitu bulan Ramadhan, bulan Ramadhan bulan yang penuh rahmah, bulan yang penuh dengan ampunan, bulan yang penuh dengan keberkahan, bulan yang didalamnya Allah turunkan Al-Qur’an, bulan yang menjadi madrasah bagi orang-orang yang beriman, bulan yang dilipat-gandakan pahala dari setiap amalan yang dikerjakan di dalamnya, serta masih banyak lagi keutamaan-keutamaan yang ada di dalam bulan Ramadhan yang mulia, yang tidak mungkin kami kupas satu persatu pada saat ini.

Ma'asyirol Muslimin Rahimakumullah…

Diantara Salah satu tanda keimanan Seorang Hamba adalah bergembira menyambut datangnya bulan Ramadhan. Ibarat seperti seorang yang akan menyambut tamu agung yang ia nanti-nantikan, maka ia pun persiapkan segalanya.

Oleh sebab itu, Hendaknya seorang muslim khawatir akan dirinya jika tidak ada perasaan gembira akan datangnya Bulan Ramadhan. Seharusnya ia khawatir jika Ia merasa biasa-biasa saja dan tidak ada yang istimewa di bulan ramadhan. Ketahuilah Bisa jadi ia telah terluput dari kebaikan dan keberkahan yang banyak. Karena sesungguhnya dipertemukannya seorang hamba dengan bulan yang mulia ini adalah sebuah karunia yang besar dari Allah subhanahu wa ta'ala dan seorang muslim harusnya merasa bergembira didalam hatinya dalam menyambut bulan ramadhan.

Allah berfirman,

ﻗُﻞْ ﺑِﻔَﻀْﻞِ ﺍﻟﻠّﻪِ ﻭَﺑِﺮَﺣْﻤَﺘِﻪِ ﻓَﺒِﺬَﻟِﻚَ ﻓَﻠْﻴَﻔْﺮَﺣُﻮﺍْ ﻫُﻮَ ﺧَﻴْﺮٌ ﻣِّﻤَّﺎ ﻳَﺠْﻤَﻌُﻮﻥَ

Katakanlah: ‘Dengan kurnia Allah dan rahmatNya, hendaklah dengan itu mereka bergembira. Kurnia Allah dan rahmat-Nya itu adalah lebih baik dari apa yang mereka kumpulkan” (QS. Yunus: 58)

Kemudian Didalam sebuah hadist yang diriwayatkan dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu ia berkata:

كَانَ رَسُولُ اللهِ يُبَشِّرُ أَصْحَابَهُ يَقُولُ

Apabila bulan Ramadhan telah tiba, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasanya memberikan kabar Gembira kepada para shahabatnya dengan bersabda:

: قَدْ جَاءَكُمْ شَهْرُ رَمَضَانَ، شَهْرٌ مُبَارَكٌ

’Telah datang kepada kalian bulan suci Ramadhan, bulan yang diberkahi

كَتَبَ اللهُ عَليَكُمْ صِيَامَهُ

Allah telah mewajibkan kepada kalian untuk berpuasa Ramadhan

, فِيهِ تُفْتَحُ أَبْوَابُ اْلجَنَّةِ, وَتُغْلَقُ فِيهِ أَبْوَابُ اْلجَحِيمِ

Pada bulan ramadhan pintu-pintu langit akan dibuka dan pintu-pintu neraka jahannam akan ditutup

, وَتُغَلُّ فِيهِ الشَّيَاطِينُ

Dan tangan-tangan syetan pun dibelunggu

, فِيهِ لَيْلَةٌ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ، , مَنْ حُرِمَ خَيْرَهَا فَقَدْ حُرِمَ (رواه أحمد والنسائي)

dan di dalamnya terdapat satu malam yang lebih baik daripada seribu bulan, maka barangsiapa yang dijauhkan (diharamkan) dari kebaikannya, maka benar-benar telah dijauhkan.” (HR. an-Nasa’i)

Jama'ah sholat jum'at yang dirahmati Allah subhanahu wa ta ala

Tentu bagi Hamba-hamba Allah yang haus akan pengabdian dan ketaatan kepada-Nya, janganlah biarkan bulan Ramadhan yang akan datang kali ini berlalu dan lewat begitu saja di depan mata kita, cukuplah ramadhan yang lalu menjadi pelajaran dan sekaligus penyesalan yang nyata karena telah menyia-nyiakan kesempatan yang ada, menyesallah karena dibulan ramadhan yang lalu hanya membawa sedikit pahala dari sekian banyak dan berlimpah ruahnya kebaikan-kebaikan yang Allah sediakan di dalamnya.

Oleh sabab itu, Jika Ramadhan Nanti telah tiba, marilah kita manfaatkan dengan baik agar supaya mendapatkan keberuntungan di hari esok.

Allah Ta’ala berfirman:

ياأيهاالَّذِينَ ءَامَنُوااتَّقُوااللهَ وَلْتَنْظُرْ نَفْسٌ مَا قَدَّمَتْ لِغَدٍ وَاتَّقُوااللهَ إِنَّ اللهَ خَبِيرٌ بِمَا تَعْمَلُونَ

“Wahai orang-orang yang beriman, bertaqwalah kepada Allah dan hendaklah setiap diri memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertaqwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kalian kerjakan. (QS. Al-Hasyr:18)

بَارَكَ اللهُ لِيْ وَلَكُمْ فِي الْقُرْآنِ الْعَظِيْمِ، وَنَفَعَنِيْ وَإِيَّاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ اْلآيَاتِ وَالذِّكْرِ الْحَكِيْمِ

أَقُوْلُ قَوْلِي هَذا أَسْتَغْفِرُ اللهَ لِي وَلَكُمْ فَاسْتَغْفِرُوْهُ إِنّهُ هُوَ الْغَفُوْرُ الرّحِيْمِ

Khutbah yang Kedua

الحمدُ للهِ الَّذِي أكمَلَ لنَا الدِّينَ، وأتمَّ علينَا النِّعمةَ، وجعلَ أمتنَا خيرَ أُمَّةٍ، وبعثَ فينَا رسولًا يتلوْ علينَا آياتِه ويُزكِّينَا ويُعلِّمُنَا الكتابَ والحِكمةَ

 أمَّا بعدُ:

أَيُّهَا المُؤْمِنُوْنَ: اِتَّقُوْا اللهَ تَعَالَى

Ma’asyirol Muslimin yang dirahmati Allah Subhanahu wa ta ala

Pada Bulan ramadhan nanti, Banyak sekali amalan-amalan yang dapat kita lakukan untuk menambah pahala sekaligus menjadi sebab penghapus dosa-dosa kita. Diantaranya adalah:

ü  Seorang muslim Tetap menjaga sholat lima waktunya, karena jika hanya berpuasa, menahan lapar dan dahaga dari pagi sampai sore tanpa mengerjakan sholat yang wajib lima waktu, maka amalan puasanya hanya sia-sia dan justru akan mendapat dosa karena telah meninggalkan sholat wajibnya. Begitu pula sebaliknya jika seorang hamba berpuasa sekaligus tetap istiqomah mengerjakan sholat lima waktunya, maka ia akan mendapatkan pahala yang berlipat ganda serta ampunan dari Allah subhanahu wa ta ala.

ü  Memperbanyak bacaan Alqur'an.

ü  Istiqomah untuk mendirikan sholat tarawih dari awal bulan Ramadhan sampai akhir bulan ramadhan.

ü  Memperbanyak bersedekah.

ü  Memberikan hidangan bagi orang yang berbuka puasa.

ü  Memperbanyak dzikir kepada Allah.

ü  Dan tentunya yang paling utama Adalah memperbanyak bertaubaat, memohon ampunan kepada Allah subhanahu wa ta ala.

Ma'asyirol muslimin rahimakumullah

Seandainya Seseorang itu tahu, kapan waktu hidupnya akan berakhir, maka pastilah dia akan menyiapkan segala bekal untuk menghadap Allah dengan amalan-amalan ibadah sebaik-baiknya dan sesempurna mungkin. Dan tentunya ia juga akan menjadikan ramadhan yang datang menjadi Ramadhan yang terbaik dan berkualitas Bagi dirinya dibanding ramadhan-ramadhan yang sebelumnya.

Dan tentunya untuk menjadikan ramadhannya menjadi lebih baik dan berkualitas, dibutuhkan persiapan yang ekstra serius dan sungguh-sungguh. Khususnya yang lebih diutamakan adalah menyiapkan ilmu-ilmu Agama terutama seputar Ramadhan itu sendiri. Sehingga dengan bekal ilmu tersebut, seseorang benar-benar akan menjalani bulan ramadhan dengan Iman dan ihtisab (benar benar hanya mengharap pahala dan ridha Allah semata) sehingga dapat meraih empunan dari sisi Allah subhanahu wa ta'ala, Ingatlah Rasulullah shalallahu alaihi wa salam telah bersabda:

مَنْ صَامَ رَمَضَانَ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا عُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ (متفق عليه)

“Barangsiapa yang berpuasa pada bulan Ramadhan karena iman dan hanya mengharap pahala dari Allah ta ala (ihtisab), niscaya diampuni dosa-dosanya yang telah lalu”. (Muttafaq’alaih).

Puasa, Sholat Tarawih dan amalan2 lain di bulan ramadhan bukan hanya akan menghapuskan dosa-dosa kita, akan tetapi Allah juga akan memasukkannya ke dalam golongan hamba-hamba-Nya yang bertakwa Sebagaimana Allah subhanahu wa ta’ala berfiman di dalam salah satu ayat-Nya .

يَأَيُّهَا الَّذِينَ ءَامَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلىَ الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ (البقرة: 183)

“wahai orang-orang yang beriman, telah diwajibkan atas kalian berpuasa sebagaimana telah diwajibkan atas orang-orang sebelum kalian agar kalian menjadi oran-orang yang bertaqwa”. (QS. Al-Baqarah:183)

Dan begitu pula selanjutnya, tidak ada balasan yang sesuai untuk orang-orang yang bertaqwa kecuali Allah subhanahu wa ta’ala akan persiapkan Surga untuknya. Sebagaimana firman-Allah ta ala:

وَسَارِعُوا إِلَى مَغْفِرَةٍ مِنْ رَبِّكُمْ وَجَنَّةٍ عَرْضُهَا السَّمَاوَاتُ وَاْلأَرْضُ أُعِدَّتْ لِلْمُتَّقِينَ (ال عمران: 133)

“Dan bersegeralah kalian kepada ampunan dari Rabb kalian dan bersegeralah untuk mendapatkan surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang telah disediakan untuk orang-orang yang bertaqwa.” (QS. Ali Imran:133)

Jama'ah sholat jum'at yang dirahmati Allah subhanahu wa ta ala

Demikianlah yang dapat kami sampaikan, semoga khutbah yang singkat ini bisa menjadi renungan serta penyemangat bagi kita semua untuk menjadikan Ramadhan yang sebentar lagi akan datang pada tahun ini menjadi Ramadhan yang lebih bermakna dan penuh berkah bagi diri-diri kita. Amiiin amiin ya rabbal aalamin.

إن الله و ملائكته يصلون على النبي، يأيها الذين ءامنوا صلوا عليه وسلموا تسليما.

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى إِبْرَاهِيْمَ وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيْمَ، إِنَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ.

 وَبَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ كَمَا بَارَكْتَ عَلَى إِبْرَاهِيْمَ وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيْمَ، إِنَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ

اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ، وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ اْلأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَاْلأَمْوَاتِ، إِنَّكَ سَمِيْعٌ قَرِيْبٌ مُجِيْبُ الدّعَوَاتِ. يا قاضي الحاجات.

اَللَّهُمَّ سَلِّمْنـَا إِلَى رَمَضَانَ وَسَلِّمْ لَنَا رَمَضَانَ وَتَسَلَّمْهُ مِنَّا مُتَقَبَّلاً

ربنا ظلمنا أنفسنا و إن لم تغفر و ترحمنا لنكوننا من الخاسرين.

رَبّنَا لاَتُؤَاخِذْ نَا إِنْ نَسِيْنَا أَوْ أَخْطَأْنَا

رَبّنَا وَلاَ تَحْمِلْ عَلَيْنَا إِصْرًا كَمَا حَمَلْتَهُ عَلَى اّلذِيْنَ مِنْ قَبْلِنَا

 رَبّنَا وَلاَ تُحَمِّلْنَا مَالاَ طَاقَةَ لَنَا بِهِ وَاعْفُ عَنّا وَاغْفِرْ لَنَا وَارْحَمْنَا أَنْتَ مَوْلاَنَا فَانْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكَافِرِيْنَ.
رَبَنَا ءَاتِنَا فِي الدّنْيَا حَسَنَةً وَفِي اْلأَخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النّارِ. والحمد لله رب العالمين.

وَأقيموا الصلاة...


KabeL DakwaH
KabeL DakwaH Owner Gudang Software Ryzen Store

Posting Komentar untuk "Menyambut Datangnya Bulan Ramadhan 2023 - Khutbah Jum'at"