Tertawa
🔰1. Allah telah
menciptakan tertawa, sebagaimana firmanNya:
وَأَنه ُهوَ
أَضحكَ وَأَبكى
“Dialah dzat Allah yang menciptakan tertawa
dan menangis”.
🔰2.Tertawa adalah sifat
Allah, sebagaimana disebutkan di dalam hadits:
يَضْحَكُ اللهُ
إِلَى رَجُلَيْنِ يَقْتُلُ أَحَدُهُمَا ْالآخَرَ يَدْخُلاَنِ الْجَنَّةَ,يُقَاِتلُ
هذَا فِي سَبِيْلِ اللهِ فَيُقْـتَل, ثُمَّ يَتُوْبُ اللهُ عَلىَ اْلآخَرِ
فَيُسَلِمَ فَيُقَاِتلَ فِي سَبِيْلِ اللهِ فَيَسْتَشْهِدَ
“Allah tertawa terhadap
dua orang, dimana salah satunya membunuh yang lain dan mereka berdua masuk
surga. Yaitu seseorang berjihad dijalan Allah kemudian dia terbunuh padanya,
lalu Allah menerima taubat orang yang membunuh tersebut setelah masuk Islam, kemudian
ia berjihad dijalan Allah dan akhirnya mati sahid”.
🔰3.Memperbanyak ketawa
adalah sifat tercela sebagaimana sabda Nabi:
وَالَّذِي
نَفْسِي ِبيَدِهِ لَوْتَعْلَمُوْنَ مَا أَعْلَمُ لَضَحِكْتُمْ قَلِيْلاً
وَلَبَكَيْتُمْ كَثِيْرًا
“Demi Dzat yang diriku
berada di tanganNya seandainya kalian mengetahui seperti apa yang aku ketahui,
niscaya kalian pasti akan sedikit tertawa dan banyak menangis “.
Juga sabda Rasulullah:
لاَ
تُكْثِرُوْا الضَّحِكَ فَإِنَّ كَثْرَةَ الضَّحِكَ تُمِيتُ اْلقَلْبَ
“Janganlah kalian banyak
tertawa, sebab banyak tertawa menyebabkan hati
menjadi mati”.
🔰4.Para ulama memasukkan
tertawa yang banyak tanpa sebab sebagai dosa kecil, sebagaimana sabda Nabi :
إِيَاكَ
وَكَثْرَةَ الضَّحِكَ فَإِنَّهُ يُمِيْتُ اْلقَلْبَ
“Berhati-hatilah dengan
banyak tertawa sebab ia menyebabkan hati menjadi mati”.
🔰5.Terdapat riwayat
tentang sifat tertawanya Nabi: “Bahwasannya tertawa Rasulullah (sama seperti)
tersenyum”.
🔰6.Terkadang tertawa
menyebabkan kekufuran apabila tertawanya untuk mengejek apa-apa yang diturunkan
Allah atau sunnah Rasulullah.
📖 Disadur dari kitab
Multaqo al-Adab asy-Syar’iyah secara ringkas
Posting Komentar untuk "Tertawa"
Sebelumnya kami ucapkan Jazakumullahu Khairan atas tegur sapa antum semua di web Kabeldakwah.com ini.
==> Komentar Anda akan ditanggapi oleh Admin saat Aktif.